Bab 49

Untuk melayani dalam koordinasi, seseorang harus berkoordinasi dengan benar, dengan energi, dan dengan jelas. Selain itu, seseorang harus memiliki vitalitas, semangat, dan penuh keyakinan, sehingga orang-orang lain, ketika mereka melihat, dibekali akan menjadi kenyang. Untuk melayani Aku, engkau harus melayani sebagaimana yang Aku maksudkan, bukan hanya sesuai dengan hati-Ku, tetapi lebih dari itu, memenuhi maksud-Ku, sehingga Aku puas dengan apa yang Aku capai di dalammu. Isi hidupmu dengan firman-Ku, isi ucapanmu dengan kekuatan-Ku—inilah yang Aku minta darimu. Apakah mengikuti keinginanmu sendiri mengungkapkan keserupaan dengan-Ku? Akankah itu memuaskan hati-Ku? Apakah engkau seseorang yang telah dengan tulus mengamati maksud-Ku? Apakah engkau seseorang yang benar-benar telah mencoba untuk memahami hati-Ku? Sudahkah engkau benar-benar mempersembahkan dirimu untuk Aku? Sudahkah engkau benar-benar mengorbankan dirimu untuk Aku? Sudahkah engkau merenungkan firman-Ku?

Orang harus menggunakan hikmat dalam setiap aspek dan menggunakan hikmat untuk menempuh jalan-Ku yang sempurna. Mereka yang bertindak seturut firman-Ku adalah yang paling bijak dari semuanya, dan mereka yang bertindak sesuai dengan firman-Ku adalah yang paling taat. Apa yang Aku katakan terjadi, dan engkau tidak perlu berdebat dengan Aku atau mencoba bernalar dengan Aku. Semua yang Aku katakan, Aku katakan dengan memikirkanmu (tidak peduli apakah Aku keras atau lembut), jika engkau berfokus untuk menjadi taat, ituakan baik-baik saja, dan ini adalah jalan hikmat sejati (dan menghindari penghakiman Tuhan menimpamu). Sekarang, di rumah-Ku, jangan bersikap sopan di hadapan-Ku dan berkata lain di belakang-Ku. Aku ingin engkau menjadi praktis; engkau tidak perlu menggunakan retorika yang muluk-muluk. Bagi mereka yang praktis, ada segalanya. Bagi mereka yang tidak praktis, tidak ada apa-apa. Bahkan tubuh mereka akan kembali bersama mereka ke ketiadaan, karena tanpa kepraktisan, hanya ada kekosongan; tidak ada penjelasan lainnya mengenai hal ini.

Dalam imanmu kepada Tuhan, Aku ingin engkau semua bersungguh-sungguh dan tidak memikirkan untung atau ruginya, ataupun memikirkan semua yang kaumiliki; engkau harus berusaha hanya untuk menempatkan kakimu di jalan yang benar dan jangan digoyahkan oleh siapa pun atau dikendalikan oleh siapa pun. Inilah yang disebut sebagai pilar gereja, seorang pemenang kerajaan; jika melakukan sebaliknya berarti engkau tidak layak untuk hidup di hadapan-Ku.

Dalam situasi yang berbeda, cara untuk dekat dengan-Ku juga berbeda. Beberapa orang suka mengatakan kata-kata yang indah dan bertindak saleh di hadapan-Ku. Namun, di balik layar, mereka benar-benar berantakan dan firman-Ku tidak ada di dalammereka. Mereka menjijikkan dan menjengkelkan; tidak mungkin mereka dapat membangun seseorang atau membekali seseorang. Engkau semua tidak dapat memedulikan hati-Ku hanya karena engkau tidak dapatlebih dekat atau bersekutu dengan-Ku; engkau semua membuat-Ku selalu khawatir akanmu dan selalu bekerja keras bagimu.

Sebelumnya: Bab 48

Selanjutnya: Bab 50

Jika Tuhan telah membantu Anda, apakah Anda mau belajar firman Tuhan, mendekat kepada Tuhan dan terima berkat Tuhan?

Pengaturan

  • Teks
  • Tema

Warna Solid

Tema

Jenis Huruf

Ukuran Huruf

Spasi Baris

Spasi Baris

Lebar laman

Isi

Cari

  • Cari Teks Ini
  • Cari Buku Ini